Menjadi hal yang dibanggakan apabila seorang mahasiswa berhasil menyelesaikan kuliahnya tepat waktu. Pada umumnya kuliah sarjana S1 diselesaikan kurang lebih 4 tahun, termasuk mahasiswa luar biasa jika berhasil menyelesaikan kurang dari 4 tahun. Banyak yang beranggapan kuliah sangat menyeramkan tetapi itu tergantung pada diri sendiri karena pendidikan kuliah sangat berbeda dengan pendidikan tingkat SMA, jika di SMA guru sangat mewanti wanti tugas untuk di garap berbeda dengan perkuliahan, bikin atau tidak bikinya kamu dosen tidak akan memarahi kamu kecuali nilai yang berbicara, tentunya untuk kamu yang rajin dan niat berkuliah maka tidak akan mengalami kesulitan dalam membuat tugas tugas yang diberikan dosen nantinya.
Nah pertanyaanya
sekarang bagaimana cara agar kuliah tepat waktu? Apakah kamu sedang berdilema
tentang bagaimana proses kuliah nantinya agar dapat menyelesaikan skripsi tepat
waktu? Dan bagaimana agar kita dapat membagi waktu antara kuliah dengan
kegiatan lain agar dapat berjalan dengan seimbang? Oke jangan kawatir karna di
artikel kali ini kita akan membahas bagaimana tips untuk kamu yang akan atau
sedang berkuliah agar dapat menyelesaikanya tepat waktu. Yuk simak urainya
dibawah ini.
1.
Kenali
Jurusan Mu
Sebelum kamu melangkah untuk mengambil jurusan di bangku perkuliahaan
setidaknya pikirkan dan diskusikan dulu bersama orang terdekat kamu agar
nantinya tidak merasa salah jurusan lalu kesulitan dan akhirnya tidak dapat mengerjakan
tugas dan skripsi yang berakibat kamu tidak lulus tepat waktu. Ambilah jurusan
sesuai minat dan hobi kamu, jangan mengambil jurusan karena ikut ikutan teman
atau dipaksa oleh orang terdekat mu dan banyak mengambil kesimpulan “yang
katanya katanya” sehingga ini dapat berdampak pada diri kamu sendiri dan kamu
akan mengalami kesulitan nantinya. Setidaknya lakukan riset terlebih dahulu
tanyakan kepada orang yang berpengalaman atau coba untuk kenali diri kamu sendiri,
ini dapat membantu kamu nantinya sehingga dapat menyelesaikan tugas dan skripsi
dengan mudah.
2.
Berfikir
Jauh Kedepan
Untuk menjadi mahasiswa yang produktif dan lulus tepat waktu kamu
setidaknya harus berfikir jauh kedepan tentang mau dibawa kamu setelah kuliah?
Setidaknya ini akan membuat kamu termotivasi untuk menyelesaikan kuliah dan
menciptakan timeline dan manajemen waktu yang baik nantinya. Dengan berfikir
jauh kedepan kamu akan mempunyai tujuan dan arah yang jelas sehingga
konsentrasi kamu tidak terpecah yang dapat membuat kamu merasa malas dalam
perkuliahan.
3.
Cari
Banyak Teman dan Koneksi
Mempunyai banyak teman dan konektifitas di bangku perkuliahan akan dapat
sangat membantu kamu dalam menyelesaikan kuliah tepat waktu karna kuliah tidak
hanya tentang materi dan materi terkadang kita membutuhkan dorongan, support
dan bimbingan agar setidaknya membantu kita dalam kesulitan nantinya. Mempunyai
teman dan koneksi yang luas dapat membuat kita terdorong serta menambah relasi
untuk membuka banyak pikiran tentang permasalah yang akan dihadapi nantinya, jadi
sangat penting rasanya untuk menjalin konektifitas yang seluas luasnya di
bangku perkuliahan.+
4.
Memanajemen
Waktu
Tidak salah jika kamu termasuk orang yang bekerja sambil kuliah atau suka
berorganisasi dan senang ikut dalam kegiatan non akademis tetapi perlu di ingat
sebaiknya atur waktu dan kegiatan sebaik mungkin agar tidak menghambat perkuliahan
akademis dan sebaiknya hindari absen dalam kelas perkuliahan
5.
Bekomitmen
Kuat
Jangan setengah-setengah dalam berkuliah, bangun niat dan komitmen
bahwasanya jangan tunda apapun yang berkaitan dengan kuliah karena komitmen
yang kuat akan membangun motivasi dan kepercayaan diri dan membantu kamu kuliah
tepat waktu.
6.
Buang
Pikiran Negatif
Banyak kasus mahasiswa yang depresi dan stress karna tugas dan tekanan yang
berlebihan dan tidak mampu menanggung beban perkuliahan. ketika kamu sedang di
ujung semester dan mengalami kesulitan buanglah fikiran negatif untuk berhenti
berjuang dan merasa gagal bangunlah kepercayaan diri kamu untuk selalu optimis.
Nah
itulah tips untuk kamuu yang ingin kuliah tepat waktu. Semoga dapat memberikan
motivasi dan ilmu untuk kamu yang membanca. Good bye and see yaa!!
0 Komentar